Soto Daging Sapi

  Soto Daging Sapi 



By: Wiwie

Bahan-bahan 

1/2 kg daging sapi

1 liter air 

Bumbu halus :

3 siung bawang putih

6 siung bawang merah

1 sdt ketumbar

1 sdt merica

1 sdt bubuk jinten

2 butir kemiri

1 ruas jari kunyit dan jahe

1 biji pala 

Bumbu tambahan :

2 batang serai

3 lembar daun jeruk

3 lembar daun salam

Sedikit laos

Garam dan penyedap 

Pelengkap :

Bihun

Kol

Tauge

Daun bawang

Kacang goreng

Bawang goreng

Sambal

Telur rebus

Jeruk nipis dan kerupuk 

Langkah 

Potong daging rebus sebentar untuk membuang kotoran, ganti air baru tunggu mendidih lalu masukan daging rebus selama 5 menit, matikan kompor, tutup rapat panci diamkan selama 30 menit, rebus lagi 7 menit. Dijamin daging pasti empuk

Tumis bumbu halus masukan bumbu tambahan lalu masukan bumbu ke rebusan daging. Jgn lupa tes rasa

Sambil menunggu kuah soto matang racik bahan pelengkap di mangkok.

Siram kuah soto beserta daging lalu sajikan. Selesai 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel